Beranda Headline

Mengatasi Banjir di Batu 12, Kementerian PUPR Mulai Bangun Polder Sri Katon

0
Kolam retensi di Batu 12 yang sedang dibangun oleh Kementerian PUPR-f/zulfan-hariankepri.com

TANJUNGPINANG (HAKA) – Kementerian PUPR sudah mulai membangun polder atau kolam retensi di Jalan Sri Katon, Batu 12. Pantauan hariankepri.com, Sabtu (25/5/2024), tampak alat berat mengeruk lahan seluas 3 hektare yang disediakan oleh Pemko Tanjungpinang.

Kepala PUPR Kota Tanjungpinang, Rusli membenarkan hal tersebut. Menurutnya, memang pekerjaan kolam retensi dengan nilai proyek sebesar Rp 38 miliar itu sudah mulai dikerjakan.

“Kita kurang tau persis progresnya, karena yang mengerjakan adalah Balai Wilayah Sungai (BWS) Kementerian PUPR,” kata Rusli kepada hariankepri.com.

Namun ia mengucapkan terima kasih kepada Kementerian PUPR, yang sudah menyetujui dan merespons permintaan Pemko Tanjungpinang, membangun pengendalian banjir di wilayah tersebut.

Menurutnya, pembangunan polder ini bisa menyelesaikan permasalah banjir yang kerap melanda ratusan rumah, di wilayah tersebut.

“Pekerjaan ini masih tahap satu,” ujarnya.

Ia memprediksi, pekerjaan tersebut akan rampung di Desember 2024 mendatang. Dalam pembangunan ini, Tugas Pemko Tanjungpinang hanya membebaskan lahan saja.

“Yang kami bebaskan sekitar 3 hektare untuk pembangunan kolam itu,” tukasnya.(zul)

Baca juga:  DPRD Bintan Gelar PAW, Azman Gantikan M Najib
example banner

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini