Beranda Headline

LAM Menabalkan Pj Wali Kota, Hasan Menyandang Gelar Dato Setia Amanah

0
Ketua LAM Kota Tanjungpinang Juramadi Esram saat menabalkan gelar kepada Pj Wako Hasan-f/zulfan-hariankepri.com

TANJUNGPINANG (HAKA) – Penjabat (Pj) Wali Kota Tanjungpinang, Hasan mendapat gelar Dato Setia Amanah dari Lembaga Adat Melayu (LAM) Kota Tanjungpinang, Jumat (8/12/2023) di Gedung LAM Jalan Agus Salim.

Pj Wali Kota Tanjungpinang, Hasan mengucapkan terima kasih dan menyampaikan rasa bahagia, sekaligus bangga atas penabalan gelar yang sudah diberi kepadanya.

Hasan menilai, penabalan gelar ini sebagai tanggung jawab dan amanah yang harus diemban, dalam menjalankan tugas pemerintahan di Kota Tanjungpinang.

“Alhamdulillah, sudah hampir 3 bulan saya memimpin Kota Tanjungpinang,” ucapnya.

Oleh karena itu, ia memohon kepada tokoh-tokoh adat, dan masyarakat agar bisa bersama-sama membimbing dan bekerja sama dalam membangun Kota Tanjungpinang.

“Sehingga kami bisa menyelenggarakan pemerintahan dengan penuh amanah dan sebaik-baiknya,” tuturnya.

Di tempat yang sama, Ketua LAM Kota Tanjungpinang, Juramadi Esram mengatakan, pemberian gelar kepada Pj Wali Kota itu, untuk mengisi pemangku adat Dato Setia Amanah yang sempat mengalami kekosongan.

“Walaupun jabatan Pj Wali Kota bersifat sementara, namun tugas dan tanggung jawabnya sama dengan Wali Kota definitif,” ujarnya.

Menurutnya, karena sebagai pemimpin daerah memiliki tugas yang berat, maka LAM Tanjungpinang merasa perlu memberikan dorongan kepada Pj Wako Hasan, untuk menjadi pemangku Dato Setia Amanah.

“Alhamdulillah Pj Wali Kota berkenan mendapat gelar Dato Setia Amanah,” tuturnya.

Ia menilai, gelar ini melekat kepada Hasan sampai jabatan Pj Walikota Tanjungpinang selesai. “Saya harap dengan adanya gelar ini, Pak Pj Wako menjadi setiawan dan amanah dalam menjalankan tugasnya,” tukasnya.(zul)

Baca juga:  Pembangunan Dinilai Berhasil, Pemko Tanjungpinang Terbaik Pertama se-Kepri

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini