Beranda Daerah Batam

Jatuh dari Boat Pancing, Tharmizi Ditemukan Tak Bernyawa di Pulau Abang

0
Tim SAR membawa jasad Tharmizi dari Rumah Sakit Bhayangkara Polda Kepri ke rumah duka, setelah dievakuasi dari Perairan Pulau Abang, Kota Batam-f/istimewa-sar tanjungpinang.

TANJUNGPINANG (HAKA) – Tim SAR Gabungan, menemukan seorang warga bernama Tharmizi usia 55 tahun, di Perairan Pulau Abang, Kecamatan Galang, Kota Batam, Minggu (17/5/2020) sekitar pukul 20.00 WIB.

Pria itu ditemukan 4.5 nautical mile (NM) dari lokasi kejadian korban, di perairan tersebut. Demikian dikatakan oleh Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Kelas A Tanjungpinang, Mu’min.

Selanjutnya kata Mu’min, Tim SAR mengevakuasi korban ke Rumah Sakit Bhayangkara Polda Kepri. Jasad Tharmizi dibawa ke tempat tinggalnya, di Perumahan Taman Kota Mas, Lubuk Baja, Kota Batam.

“Pada pukul 21.15 WIB, korban tiba di rumah duka untuk proses pemakaman,” terang Mu’min.

Tim SAR mengetahui peristiwa itu dari Lanal Batam Hendra, bahwa ada seorang warga terjatuh dari boat pancing, saat hendak memancing ikan di perairan tersebut.

Dengan kondisi cuaca saat itu, tinggi gelombang 0.1 meter hingga 0.7 meter. Ditambah berawan serta hujan lokal dan arah angin dari Selatan – Barat Laut mencapai 5-20 kilometer per jam.

“Dengan ditemukannya korban, operasi SAR dinyatakan selesai dan diusulkan ditutup. Sehingga seluruh unsur kembali ke pangkalan masing-masing,” tutupnya. (rul)

Baca juga:  Wan Siswandi Maju Pilkada, Bupati Hamid Ganti Sekda Natuna

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini