Beranda Headline

Isdianto Serahkan Insentif untuk 10.343 Mubaligh se-Kepri

0
Plt Gubernur Kepri Isdianto didampingi Sekaprov Kepri TS Arif Fadillah menyerahkan insentif ke mubaligh di Aula Wan Seri Beni, Pulau Dompak, Rabu (20/5/2020)-f/istimewa-humas pemprov

TANJUNGPINANG (HAKA) – Plt Gubernur Kepulauan Riau (Kepri) Isdianto memberikan insentif kepada 10.343 mubaligh. Penyerahan insentif itu dilakukan secara simbolis di Aula Wan Seri Beni, Pulau Dompak, Rabu (20/5/2020) kemarin.

Isdianto menyampaikan, pemberian insentif itu bertujuan untuk memberikan motivasi, sekaligus pembinaan, guna menciptakan masyarakat Provinsi Kepri yang agamis dan berakhlak mulia khususnya bagi para generasi muda Provinsi Kepri.

Adapun 10.343 mubaligh yang mendapatkan insentif tersebut terdiri dari guru TPQ/MDT/MDA, penyuluh agama Islam non PNS, dan imam hafis Quran 10, 20 dan 30 Juz se-Provinsi Kepri.

Dalam kesempatan itu, Isdianto juga tak lupa menyampaikan rasa terima kasih, atas peran serta semua pihak, yang telah bersama-sama pemerintah untuk melakukan berbagai upaya dalam penanganan pandemi Covid-19 di Kepri

“Keberhasilan tercapai jika semua pihak bersama, selain tentunya berkat kedisiplinan seluruh masyarakat dalam menekan laju penyebaran covid-19,” tuturnya.

Turut hadir dalam kesempatan tersebut Kajati Kepri Sudarwidadi, Danlantamal IV Tanjungpinang Laksma TNI Arsyad Abdullah, Danlanud RHF Kolonel Pnb Andi Widjanarko, Sekdaprov Kepri TS Arif Fadillah, Plt Wali Kota Tanjungpinang Rahma, Anggota DPRD Provinsi Kepri Bobby Jayanto, serta sejumlah Kepala OPD di lingkungan Pemprov Kepri.(kar/humas kepri).

Baca juga:  Nurdin Lantik Mabicab Kwarcab Karimun

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini