Beranda Daerah Batam

Gubernur Ingin Anak-anak Selalu Dibawa ke Masjid

0
Gubernur Nurdin saat mengajak ngobrol salah satu anak ketika safari Ramadan

BATAM (HAKA) – Gubernur H Nurdin Basirun berpesan kepada orang tua untuk terus membawa anak-anak beraktivitas di masjid. Walaupun mereka lebih bermain-main dan bersenda gurau dengan teman-teman kecilnya.

Ke masjid akan jadi kebiasaan. “Teruslah anak bawa ke masjid. Nanti mereka akan jadi remaja masjid. Remaja qurani. Biar dia loncat-loncat di masjid daripada di jalan. Insya Allah jadi cinta masjid,” kata Nurdin dalam rangkaian Safari Ramadannya di Kota Batam, Kamis (30/5/2019) malam.

Sepanjang Kamis malam dan Jumat pagi, Nurdin melakukan serangkaian aktivitas di Kota Batam. Aktivitas dimulai dengan Majelis Ashar di Masjid Darul Mukhlisin Kavling Sanjulung Kelurahan Kabil Nongsa Kota Batam. Dari Sanjulung, Gubernur dan rombongan melaksanakan majelis iftar di Masjid At Taqwa Perumahan Cendana Batam.

Dari Cendana, shalat Isya dan Tarawih dilaksanakan di Masjid Al Muhajirin Perumahan Dotamana Batam. Subuh sebelum beraktivitas di Karimun, Nurdin melaksanakam Safari di Masjid Jami Baloi Centre, Batam.

Selain membiasakan anak-anak beraktivitas di masjid, Nurdin juga menganjurkan mereka belajar di pondok pesantren atau pondok tahfiz. Apalagi di pondok, disiplin sangat tinggi. Banyak kebiasaan baik yang akan dijalankan anak-anak.

Nurdin juga berpesan kepada jamaah untuk mengantar Ramadhan dengan peningkatan ibadah. Apalagi sudah sampai penghujung. Lakukan iktikaf, munasabah dan amalan sunat lainnya. Bermuhasabah, kata Nurdin, sangat penting.

Untuk mengecek apakah ibadah yang dijalankan tahun ini lebih baik dari tahun sebelumnya. Apakah masih bisa bertemu di ramadhan mendatang.

“Muhasabah sambil berzikir, kira-kira amal ibadah kita tahun ini bagaimana,” kata Nurdin.

Pada kesempatan itu Nurdin mengajak masyarakat terus bersyukur untuk negeri ini yang selalu damai. Terutama Kepulauan Riau. Seluruh suku bangsa yang berjumlah 700 ada di rantau ini.

Baca juga:  Ansar Instruksikan Bupati Wali Kota di Kepri Maksimalkan Tracing

“Kepri ini Indonesia Raya. Semua suku ada di sini. Alhamdulillah selalu nyaman, aman, tentram dan damai. Sehingga bisa melaksanakan ibadah dengan lancar,” kata Nurdin. (red/humas)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini