Beranda Headline

Endang: Target Kita Tahun Ini, Stunting Tanjungpinang di Bawah Angka Nasional

0
Wawako Tanjungpinang Endang saat meninjau pelaksanaan pemberian vitamin terhadap anak-f/zulfan-hariankepri.com

TANJUNGPINANG (HAKA) – Wakil Wali Kota Tanjungpinang, Endang Abdullah menargetkan, pada akhir tahun 2023 ini, kasus stunting di Tanjungpinang bisa berada di bawah angka, nasional atau di bawah 14 persen, sesuai dengan keinginan Presiden Joko Widodo.

“Target nasional pada tahun 2024 sebesar 14 persen,” kata Endang, Rabu (17/5/2023) usai meninjau Posyandu Kecubung di Perumahan Alam Tirta Lestari, Jalan Ganet.

Endang, mengatakan, saat ini Pemko Tanjungpinang sedang gencar melakukan berbagai upaya, untuk menekan kasus terhadap anak tersebut.

Tahun 2021 lalu, ia menyebutkan, kasus stunting di Tanjungpinang di angka 18,8 persen. Lalu pada tahun 2022, kasus stunting turun menjadi 15,7 persen.

“Insya Allah tahun ini tercapai, karena tahun lalu aja bisa turun 3,1 persen, apalagi sekarang, pertumbuhan ekonomi sudah membaik yakni 14,2 persen,” ujarnya.

Namun, Endang belum bisa merincikan, apakah selama Januari 2023 hingga April 2023, berapa angka penurunan kasus stunting.

“Karena kita belum dapat datanya, tapi saya rasa sudah turun,” harapnya.

Ia pun berharap kasus stunting di Tanjungpinang ini harus mencapai zero kasus. Terutama Balita di bawah Dua Tahun (Baduta) yang saat ini ada 110 kasus.

“Konsentrasi kita ke Baduta ini,” ujarnya.

Pemko Tanjungpinang sendiri, tambah dia, sudah melakukan berbagai upaya untuk penurunan kasus stunting ini.

“Kami terima kasih juga untuk semua mitra, contohnya Kemkumham yang membantu 30 anak, tiap bulan ia kirim dana untuk untuk membantu anak stunting,” terangya.

Disamping itu, lanjutnya, Pemko juga menganggarkan melalui APBD yang anggarannya dikelola langsung oleh puskesmas-puskesmas.

“Nanti ada pemberian makanan tambahan dari puskesmas-puskesmas, lalu, ada pembagian sembako yang terus kita realisasikan, lalu bantuan dari mitra-mitra lainnya,” tukasnya.(zul)

Baca juga:  8 Pasang Pengantin Ikuti Nikah Massal, Termuda Usia 19, Tertua 56 Tahun

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini