Beranda Daerah Bintan

Elpiji 3 Kilogram di Bintan Aman untuk Kebutuhan Puasa dan Lebaran 2023

0
Salah satu pangkalan elpiji di Kabupaten Bintan-f/masrun-hariankepri.com

BINTAN (HAKA) – Dinas Koperasi Usaha Mikro, Perindustrian dan Perdagangan (Diskops UM Perindag) Bintan, menjamin gas elpiji 3 kg tetap ada selama puasa maupun lebaran Idul Fitri 1444 Hijriah.

“Jadi, masyarakat jangan khawatir dengan kelangkaan gas di Bintan. Insya Allah akan tetap ada selama puasa,” ucap Kadis Kops UM Perindag Bintan, Asy Syukri, beberapa waktu lalu.

Menurutnya, Pemkab Bintan telah berkoordinasi dengan Pertamina, untuk memperlancar jalur distribusi gas elpiji tersebut, ke semua pangkalan yang ada di Kabupaten Bintan.

“Bahkan Pertamina sendiri telah menambah kuota untuk mayarakat saat puasa dan lebaran Idul Fitri. Karena kebutuhan warga meningkat,” jelasnya.

Ia menambahkan, kondisi elpiji di Bintan saat ini aman dan terkendali. Meskipun ada keterlambatan pendistribusian dari Pertamina ke pangkalan-pangkalan yang ada di Bintan.

“Keluhan dari warga memang ada. Itu dikarenakan banjir kemarin dan jalur distribusi agak terlambat, karena ada Jalan Lintas Barat, Desa Busung sedang diperbaiki. Jadi mobil Pertamina harus lewat Jalan Lama,” terangnya.

Syukri juga mengingatkan kepada warga agar tidak menjual atau memasarkan gas elpiji di tepi-tepi jalan.

“Kami juga akan melakukan pengawasan dengan instansi terkait tentang pasokan gas di Bintan selama aktivitas di Bulan Ramadan tahun ini,” pungkasnya. (rul)

Baca juga:  Datang ke Mentigi, Bupati Roby Bantu Warga yang Kena Musibah

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini