Beranda Headline

Bareng Dinkes Lantamal IV, ITM Gelar Tes Antigen Murah, Cukup Bayar Rp 50 Ribu

0
Danlantamal IV Tanjungpinang, Laksamana Pertama TNI Indarto Budiarto saat menyaksikan swab antigen yang digagas oleh ITM dan Dinkes Lantalamal IV Tanjungpinang, Rabu (18/8/2021)-f/istimewa-ITM

TANJUNGPINANG (HAKA) – Ikatan Tionghoa Muda (ITM) bekerja sama dengan Dinas Kesehatan (Dinkes) Lantamal IV Tanjungpinang, menyediakan layanan tes antigen Covid-19 dengan harga yang lebih murah.

Selain itu, ada juga tracing gratis untuk masyarakat yang pernah melakukan kontak erat dengan pasien Covid-19.

Ketua ITM, Edyanto mengatakan, kegiatan ini merupakan inovasi dari ITM untuk membantu masyarakat Kota Tanjungpinang.

“Kegiatan ini berlangsung mulai Selasa 18 Agustus sampai 23 Agustus mulai pukul 08.30-12.00 lokasinya di Lapangan Bakar Batu seberang Apotek Garuda,” katanya, Rabu (18/8/2021).

Lebih lanjut ia menyampaikan, untuk tes antigen sebagai syarat perjalanan, masyarakat cukup membayar biaya Rp 50 ribu per orang.

“Tapi ini diprioritaskan kepada warga yang akan melakukan perjalanan untuk berobat, melanjutkan pendidikan, perjalanan duka dan lainnya,” ujarnya.

Sedangkan untuk kegiatan, tracing gratis, diperuntukkan kepada masyarakat yang membutuhkan. Baik itu masyarakat yang memiliki kontak erat dengan pasien Covid-19 yang bergejala, atau tidak bergejala.

“Jika ada yang positif dalam tracing itu, akan langsung kita berikan paket vitamin D High Capacity 5000iu, vitamin C 1000mg dan oksimeter bagi yang belum memiliki,” jelasnya.

Edy juga menyampaikan, untuk mencegah kerumunan serta mempersingkat waktu menunggu bagi masyarakat. Pihaknya mewajibkan, masyarakat yang ingin ikut dalam kegiatan tersebut untuk mendaftar terlebih dahulu melalui link : https://docs.google.com/forms/d/e/1FAIpQLSfSBsU_dUYHsCBtgr0yy-Jmcn7C_8BTeUyH_3A5QM0wDcmzfw/viewform.

“Bagi mereka yang sudah mendaftar, panitia akan mengirimkan balasan nomor antrean dan jam pelaksanaan antigen,” tuturnya.

Untuk informasi lebih lanjut, terkait kegiatan tersebut, dapat menghubungi Reni di nomor : +62 812-7025-1115 dan Edyanto di nomor : +62811704550.(kar)

Baca juga:  Harga Kedelai Melonjak, Disperdagin Akan Cek ke Pedagang di Pasar

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini