Beranda Headline

Angin dan Gelombang Laut Tak Menentu, BMKG Ingatkan Nelayan untuk Waspada

0
Sejumlah nelayan dan pemancing saat berada di perairan Tanjungpinang-f/zulfan-hariankepri.com

TANJUNGPINANG (HAKA) – Badan Meteorologi, Klimatologi, Geofisika (BMKG) Tanjungpinang mengingatkan dan mengimbau kepada masyarakat terutama nelayan agar waspada saat melaut.

“Karena kondisi gelombang saat ini bisa berubah secara tiba-tiba,” kata Prakirawan BMKG Tanjungpinang, Robi kepada hariankepri.com.

Memang kata Robi, berdasarkan data yang dianalisis oleh BMKG, wilayah perairan Bintan dan sekitarnya, ketinggian gelombang masih tergolong tenang hingga rendah yakni sampai 1.25 meter.

“Tapi, faktor cuaca dengan kondisi hujan disertai petir dan angin kencang yang terjadi di beberapa hari ini, membuat kenaikan ketinggian gelombang berubah juga secara tiba-tiba,” katanya kepada hariankepri.com, Sabtu (25/5/2024).

Sehingga ia berpesan para pengguna jasa transportasi laut, masyarakat nelayan dan pemancing, diharapkan tidak beraktivitas di laut apabila akan terjadi hujan disertai petir dan angin kencang.

“Karena kondisi cuaca bisa berubah-ubah dengan cepat,” sebutnya.

Menurutnya, kondisi ini terjadi diakibatkan adanya awan cumulonimbus. Awan ini secara umum terbentuk karena adanya perlambatan masa udara akibat konvergensi di sepanjang Sumatera dan ada belokan angin di Kepri.

“Situasi ini akan berpotensi terjadi hingga tiga hari ke depan,” tukasnya.(zul)

Baca juga:  Parpol Mulai Lirik Candra Jadi Calon Wako Batam, Sesepuh PWI Siap All Out
example banner

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini