Beranda Headline

Alhamdulillah, Jalan RHF Batu 8 Sudah Diaspal dan Bisa Dilewati Pengendara

1
Pengendara kendaraan bermotor melintas di Jalan RHF Batu 8 lokasi proyek box culvert yang sudah rampung diaspal, Senin (25/9/2023)-f/zulfikar-hariankepri.com

TANJUNGPINANG (HAKA) – Ruas jalan di lokasi proyek box culvert Jalan Raja Haji Fisabilillah (RHF) Km 8, Kota Tanjungpinang sudah rampung diaspal.

Sepanjang pantauan hariankepri.com, Senin (25/9/2023), jalan yang sebelumnya sempat ditutup karena pengerjaan box culvert itu, kini sudah mulus.

Sejumlah pengendara kendaraan bermotor juga tampak sudah dapat memacu kendaraannya di lokasi itu tanpa menemui hambatan.

Udin warga Kota Tanjungpinang yang ditemui di lokasi mengaku bersyukur, pengerjaan jalan tersebut akhirnya rampung.

“Alhamdulillah, akhirnya selesai dan diaspal juga. Sekarang sudah enak dipakai untuk jalan,” katanya.

Sebelumnya, Kepala Seksi Pemeliharaan Jalan dan Jembatan Dinas PUPR P Provinsi Kepri, Suji Hartanto, mengatakan, di pertengahan September 2023 pengaspalan di lokasi proyek box culvert Jalan RHF Kota, Kota Tanjungpinang sudah akan sepenuhnya rampung.

“Kita targetkan di minggu kedua September ini jalan itu sudah kembali dibuka,”katanya, kepada hariankepri.com, pada Kamis (31/8/2023).

Waktu itu ia menjelaskan, kontraktor pelaksana proyek itu sedang fokus melakukan pekerjaan pemasangan batu miring di sisi ruas jalan tersebut.

“Setelah pekerjaan pemasangan batu miring itu selesai, maka akan langsung dilakukan pengaspalan,” jelasnya.

Sebagaimana diketahui, pengerjaan box culvert di kawasan itu merupakan proyek Pemprov Kepri untuk mengendalikan banjir di Kota Tanjungpinang.

Selama proyek itu dikerjakana, ruas jalan di kawasan itu sempat dua kali ditutup. Penutupan pertama dilakukan selama 1 bulan yakni pada 19 Juni 2023 hingga 27 Juli 2023 karena pemasangan box culvert.

Kemudian, pada 10 Agustus 2023 ruas jalan itu kembali ditutup selama 1 bulan karena akan dilakukan pengaspalan dan pengerjaan pemasangan batu miring.

Selama ruas jalan itu ditutup, arus lalu lintas pun dialihkan ke sejumlah jalur alternatif. (kar)

Baca juga:  Gubernur Ansar: Kepri Siap Terima Kunjungan Wisman

1 KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini