Beranda Headline

AKBP Iqbal & Wako Syahrul Duduk Manis di Atas Wales saat Pemusnahan Miras

0
Kapolres Tanjungpinang AKBP Muhammad Iqbal dan Wako Tanjungpinang Syahrul duduk di atas Wales saat pemusnahan miras, di Lapangan Pamedan, Kamis (19/12/2019)-f/masrun-hariankepri.com

TANJUNGPINANG (HAKA) – Sebulan terakhir, Jajaran Polres Tanjungpinang, mengamankan 404 botol serta jerigen, minuman keras (miras) berbagai merek, hingga minuman alkohol tradisional di wilayah hukum Polres Tanjungpinang. Demikian ditegaskan Kapolres Tanjungpinang, AKBP Muhammad Iqbal.

Iqbal menerangkan, dari hasil operasi yang ditingkatkan jelang Natal dan Tahun Baru itu, ratusan botol miras ini dimusnahkan dengan cara digilas oleh alat berat.

Salah satu merek miras kata Iqbal adalah, anggur putih, draf beer kaleng hingga jenis arak putih dan tuak.

“Pemusnahan ratusan botol miras ini, dilaksanakan di Lapangan Pamedan, Kota Tanjungpinang,” ucap Iqbal seusai upacara gelar pasukan Operasi Lilin Seligi 2019, Kamis (19/12/2019).

Sebelum digilas ratusan miras, Iqbal menambahkan, dirinya bersama Wali Kota Syahrul maupun beberapa unsur pimpinan Kesatuan TNI AD, masing-masing mengambil 1 botol miras untuk dipecahkan di atas botol yang siap dihancurkan.

“Masing-masing tadi melemparkan botol ke udara untuk dimusnahkan,” terangnya.

“Setelah itu saya dan Pak Wali Kota naik di atas alat berat, untuk menyaksikan cara operator Wales menghancurkan botol-botol miras di atas tanah yang dilapisi tenda biru,” ucapnya sambil mengakhiri wawancara.(rul)

Baca juga:  Dampak Corona, 869 Orang Karyawan Hotel di Pinang Dirumahkan, 28 di-PHK
example bannerexample banner

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini