Beranda Headline

Amrialis: Maaf Salah, Anggaran Lampu Hias Sebenarnya Rp 3,5 Miliar

0
Jembatan Sungai Carang yang akan dipasang lampu hias

TANJUNGPINANG (HAKA) – Kepala Dinas Perumahan Rakyat, Kawasan Pemukiman, Kebersihan dan Pertamanan Kota Tanjungpinang, Amrialis mengklarifikasi kembali soal anggaran yang digunakan untuk pemasangan lampu hias di Jembatan Sungai Carang yakni yang sebenarnya Rp 3,5 miliar bukan Rp 2,3 miliar.

“Maaf, kemaren saya salah cakap,” katanya, Selasa (21/11/2017).

Menurutnya, dengan anggaran sebanyak itu bukan hanya membangun lampu hias di Jembatan I Sungai Carang, melainkan juga akan membangun pos penjaga di sekitar jembatan tersebut.

“Kita bangun 1 pos untuk menjaga lampu tersebut,” sambungya.

Diberitakan sebelumnya, bahwa progres lampu hias tersebut sudah berjalan 50 persen pengerjaannya.

“Paling lambat pada pertengahan Desember 2017 mendatang sudah siap lampu tersebut, dan mungkin pada pertengahan Desember itu sudah bisa dihidupkan,” paparnya.(zul)

Baca juga:  Bakal Calon Kades di Bintan Kebanyakan, 18 Orang Kena Seleksi Ulang

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini