Beranda Daerah Bintan

PAN Ungkap Alasan Cabut dari Apri, Hamid Rizal: Kami Anti Melawan Kotak Kosong

0
Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan bersama Ketua DPW PAN Kepri, Hamid Rizal-f/istimewa-net

TANJUNGPINANG (HAKA) – Partai Amanat Nasional (PAN) Kepri, akhirnya buka suara, soal pencabutan dukungan dari pasangan Apri Sujadi-Robby Kurniawan.

“Sikap kami tegas. Bahwa kami sangat anti yang namanya melawan kotak kosong,” ucap Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PAN Kepri, Hamid Rizal kepada hariankepri.com, Jumat (4/9/2020).

Ia mengatakan, DPD Bintan maupun DPW PAN Kepri tidak bisa berbuat apa-apa, selain tunduk pada hirarki pusat. Alasan pencabutan, karena memang DPP PAN menolak keras ada daerah yang pilkadanya melawan kotak kosong.

“Di Natuna kan ada upaya itu juga, makanya kami tetap mengambil sikap maju dan bersebrangan dengan calon lain yang banyak partai pendukungnya,” kata Bupati Natuna ini dengan nada tegas.

Untuk itu, Hamid meminta jajaran DPD PAN Bintan untuk mendukung penuh pasangan Alias Wello dan Dalmasri, agar sukses dan menang dalam Pilkada Bintan 2020.

“Semua kader dan simpatisan PAN di Bintan harus bergerak memenangkan Alias Wello dan Dalmasri,” pintanya.

Hamid pun menyampaikan permohonan maaf kepada pasangan Apri-Robby, karena harus mencabut dukungan tersebut.

“Semua keputusan juga tetap ada di DPP PAN,” tukasnya. (fik)

Baca juga:  Besok Dekranasda Luncurkan 12 Motif Batik, Juwariyah: Sekaligus Hak Paten

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini