Harian Kepri

PAD Meningkat, NasDem dan Golkar Apresiasi Kinerja Pemko Tanjungpinang

Ketua Fraksi NasDem DPRD Kota Tanjungpinang, Agus Candra Wijaya saat menyampaikan pandum fraksi-f/zulfan-hariankepri.com

TANJUNGPINANG (HAKA) – Fraksi-fraksi di DPRD Tanjungpinang menyampaikan pandangan umum (pandum), terhadap rancangan peraturan daerah (Ranperda) APBD perubahan tahun anggaran 2022, Rabu (14/9/2022), di Kantor DPRD Kota Tanjungpinang, Senggarang.

Pandum tersebut disampaikan di rapat paripurna yang dipimpin oleh Ketua DPRD Kota Tanjungpinang, Yuniarni Pustoko Weni dan dihadiri oleh Wali Kota Tanjungpinang, Rahma.

Dari penyampaian pandum tersebut, fraksi-fraksi menyetujui dan mendukung, Ranperda APBD tahun anggaran 2022 untuk dibawa ke tahap berikutnya, sesuai dengan ketentuan yang berlaku.

“Kami dari Fraksi Golkar menyetujui dan mendukung Ranperda APBD perubahan 2022 untuk dapat ditindaklanjuti,” kata Dasril selaku Juru Bicara Fraksi Golkar, DPRD Tanjungpinang.

Dasril yang juga menjabat Ketua Fraksi Golkar tersebut, mengapresiasi kinerja pemerintah kota, atas meningkatnya pendapatan daerah di tahun 2022 ini.

Wali Kota Rahma saat menyampaikan sambutan

“Dengan adanya peningkatan ini, kami harapkan Pemko Tanjungpinang dapat meningkatkan infrastruktur di Kota Tanjungpinang,” tuturnya.

Hal yang sama diungkapkan oleh Ketua Fraksi NasDem, Agus Candra Wijaya. NasDem mengapresiasi Pemko Tanjungpinang yang sudah menyampaikan Ranperda APBD tahun anggaran 2022.

“Kita menyetujui untuk ditindaklanjuti. Namun demikian sekarang ini ada persoalan kenaikan BBM, kami harapkan pemerintah bisa mengantisipasi untuk harga barang dagangan,” sebutnya.

Sementara itu, Reni yang menyampaikan pandum dari Fraksi Demokrat Amanat Bernurani, juga mengapresiasi wali kota beserta jajaran atas keberhasilan dalam memaksimalkan PAD.

“Meski demikian, perlu kami ingatkan kepada pemko untuk menggali potensi PAD hendaknya jangan memberatkan masyarakat. Dan kami menyetujui Ranperda ini untuk dilakukan pembahasan selanjutnya,” tukasnya.

Wali Kota Rahma bersama Wawako Endang Abdullah foto bersama Pimpinan DPRD Tanjungpinang

Sebelumnya, Wali Kota Tanjungpinang Rahma menyampaikan pidato Ranperda APBD Perubahan Tahun Anggaran 2022. Rapat paripurna dilaksanakan di Ruang Rapat utama kantor DPRD Kota Tanjungpinang, Selasa (13/9/2022).

Dalam pidatonya Rahma menyampaikan terima kasih dan apresiasi kepada pimpinan dan anggota DPRD atas persetujuan penandatanganan kesepakatan bersama dokumen perubahan kebijakan umum anggaran 2022 pada tanggal 23 Agustus lalu.

Ia juga menyampaikan terima kasih atas sinergi, waktu dan sumbangsih pikiran seluruh jajaran DPRD, yang telah membahas perubahan KUA-PPAS Perubahan bersama TAPD dan menyusun kerangka kebijakan APBD perubahan yang ideal sesuai dengan estimasi kemampuan pendapatan dan penerimaan pembiayaan daerah.

“Hal ini merupakan wujud dari komitmen bersama untuk selalu berupaya meningkatkan kinerja pemerintahan dan kualitas pelayanan kepada masyarakat melalui pelaksanaan APBD,” ucapnya.

Rahma menambahkan bahwa capaian realisasi semester pertama APBD mengalami kemajuan positif. “Hal itu disebabkan oleh kondisi perkembangan perekonomian yang mulai stabil dan mulai mengalami peningkatan setelah melandainya kasus Covid-19,” tutupnya.(zul)

Exit mobile version