Beranda Headline

Nurdin: Semangat Kemerdekaan Harus Mampu Membangun Optimisme

0
Gubernur Kepri Nurdin Basirun menjadi Inspektur Upacara Peringatan HUT ke 73 RI

TANJUNGPINANG (HAKA) – Peringatan HUT ke-73 Kemerdekaan RI tahun 2018 diharapkan sebagai momentum untuk bekerja secara aktif dan penuh daya saing. Hal ini dikatakan Gubernur Kepulauan Riau (Kepri) Nurdin Basirun usai Upacara Peringatan Detik-detik Proklamasi Kemerdekaan RI di Halaman Gedung Daerah Tanjungpinang, Jumat (17/8).

“Semangat kemerdekaan harus mampu membangun optimisme, untuk menghadapi berbagai situasi yang berkembang saat ini, baik global maupun domestik,” ujarnya.

Pada kesempatan itu, ia mengajak semua pihak untuk memantapkan tekad dalam membangun bangsa dan negara ini dengan semangat “Kerja Kita Prestasi Bangsa” sesuai dengan tema peringatan HUT Ke 73 RI tahun ini.

“Kepulauan Riau juga bertekad untuk kerja berprestasi membangun negeri”, sebutnya.

Hadir dalam upacara tersebut yakni, Wakil Gubernur Isdianto, Ketua DPRD Kepri Jumaga Nadeak, Sekdprov Kepri H TS Arif Fadillah, Kajati Kepri Dr Asri Agung Putra, Kapolda Kepri Irjen Pol Didid Widjanardi, Danrem 033/WP Brigjen TNI Gabriel Lema, Danlantamal IV Tanjungpinang Laksma TNI R. Eko Suyatno.

Kemudian Kabinda Kepri Brigjen Pol. Suharyono, Kepala Kantor Pertahanan Kepri Brigjen TNI A. Pong Bija, Danlanud RHF Kol. Pnb Dadan Gunawan.

Sepanjang upacara berlangsung, masyarakat Ibu Kota Provinsi Kepri dan Kabupaten Bintan terlihat antusias menyaksikan jalannya upacara peringatan detik-detik proklamasi HUT Kemerdekaan ke-73 RI.

Bertindak sebagai inspektur upacara Gubernur Kepri Nurdin Basirun. Pembaca naskah Proklamasi Ketua DPRD Kepri Jumaga Nadeak serta Komandan Upacaranya adalah AKBP. Kariawan Barus, dari Mapolda Kepri sebagai komandan upacara.(kar)

Baca juga:  Eks Kantor Gubernur dan Asrama Haji Milik Bintan Akan Dihibahkan ke Pemprov Kepri

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini