Beranda Headline

Diserahkan Marlin, Rahma Raih Penghargaan Pramuka dari Kwartir Nasional

0
Wagub Kepri Marlin Agustina saat menyematkan penghargaan kepada Wali Kota, Rahma-f/istimewa-humas

TANJUNGPINANG (HAKA) – Wali Kota Tanjungpinang, Rahma menerima penganugerahan penghargaan lencana darma bakti dari Ketua Kwartir Nasional.

Penghargaan tersebut, disematkan oleh Wakil Gubernur Marlin Agustina selaku Wakil Ketua Majelis Pembimbing Daerah, pada kegiatan puncak peringatan hari pramuka ke-60 tingkat Kepri, yang dilaksanakan di Halaman Gedung Daerah, Kamis (26/8/2021).

Ketua Kwarcab Pramuka Kota Tanjungpinang, Rahma, mengucapkan terima kasih atas penghargaan yang diberikan ini. Ia pun siap membesarkan pramuka di tengah masyarakat.

“Alhamdulillah. Ini adalah penghargaan bergengsi dari kwartir nasional, dan saya mengucapkan syukur atas penganugerahan yang diberikan ini,” ujarnya.

Ke depan, ia mengajak seluruh elemen agar bisa meningkatkan semangat untuk terus berbuat, berkarya dan berinovasi, agar gerakan pramuka dapat terus berkembang dan maju di kalangan generasi muda Kota Tanjungpinang.

Sementara itu, Marlin Agustina mengatakan, setelah pandemi Covid-19, Kwartir Nasional Gerakan Pramuka telah membentuk satuan tugas untuk membantu menanggulangi Covid-19.

Berbagai hal telah dilakukan, mulai pembagian alat pelindung diri, melaksanakan vaksinasi untuk anggota Gerakan Pramuka, dan lainnya.

“Untuk itu, memasuki adaptasi kebiasaan baru, saya mengajak para pramuka untuk menjadi duta perubahan perilaku, khususnya menanggulangi pandemi Covid-19 ini,” kata Marlin. (zul/humas)

Baca juga:  Banyak Temui Kendala, Progres Proyek Pergantian Pipa PDAM Baru 27 Persen

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini