Beranda Headline

Diresmikan Marlin & Rahma, Tanjungpinang Punya Galeri Kreativitas Puan Jelita

0
Wagub Marlin dan Wako Rahma usai meresmikan Galeri Puan Jelita-f/zulfan-hariankepri.com

TANJUNGPINANG (HAKA) – Wagub Kepri, Marlin Agustina bersama Wali Kota Tanjungpinang, Rahma meresmikan galeri kreativitas perempuan dengan nama Puan Jelita, Senin (31/5/2021).

Galeri Puan Jelita ini, berada di Kantor Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak dan Pemberdayaan Masyarakat (DP3APM) Kota Tanjungpinang.

Saat peresmian, Marlin dan Rahma melakukan peninjauan kerajinan yang dibuat oleh pengrajin, di bawah naungan DP3APM Kota Tanjungpinang tersebut.

“Terima kasih kepada Bu Wagub sudah berkenan hadir, meresmikan Galeri Kreativitas Puan Jelita ini,” ucapnya.

Rahma mengatakan, galeri ini menjadi wadah kaum perempuan, untuk berkreasi dan ikut serta dalam membantu perekonomian keluarga.

Ia menjelaskan, salah satu yang menjadi produk unggulan pada galeri ini adalah Tudong Manto.

“Ini benar-benar hasil kerajinan masyarakat terutama ibu-ibu Tanjungpinang,” sebutnya.

Sementara itu, Kepala DP3APM Kota Tanjungpinang, Rustam mengatakan, pada Galeri Puan Jelita ini ada beragam koleksi kreativitas.

“Selain tudong manto ada juga kerajinan batik khas Tanjungpinang,” tukasnya.(zul)

Baca juga:  Sering Bolos, 11 Pegawai Pemko Teken Surat Pernyataan Tak Ulangi Kesalahan

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini