Harian Kepri

Didampingi Anggota DPRD Kepri, Isdianto Tinjau RSUD dan Waduk di Tanjunguban

Plt Gubernur Kepri, Isdianto mengecek luas lahan milik RSUD Tanjunguban

BINTAN (HAKA) – Plt Gubernur Kepri Isdianto, bersama anggota DPRD Kepri yang tergabung dalam Tim Pansus Tirta Madu, Sabtu (13/6/2020), meninjau rencana pengembangan Waduk Sei Jago Tanjunguban, Kabupaten Bintan.

Hal ini dilakukan, untuk mendukung kecukupan ketersediaan air baku yang bersih untuk masyarakat Bintan.

Selain meninjau waduk, Isdianto juga melakukan kunjungan kerja ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kepri di Tanjunguban.

Dalam kunjungan ini, Isdianto didampingi Wakil Ketua DPRD Kepri, Dewi Kumalasari serta anggota DPRD lainnya yakni Lis Darmansyah dan Rudi Chua.

Tampak hadir juga Asisten I Pemprov Kepri Raja Ariza, Kepala Dinas Kesehatan Kepri Tjetjep Yudiana dan direktur RSUD Kepri Tanjung Uban Kurniakin W A. Girsang.

“Saya bersama Anggota DPRD Kepri ke RSUD Tanjunguban, lalu ke Waduk Sei Jago. Hal ini kita lakukan karena kita sadar kesehatan dan ketersediaan air beraih adalah sangat penting bagi masyarakat,” kata Isdianto.

Di samping itu, ia juga telah telah mendengarkan aduan dan laporan menyangkut keberadaan RSUD Tanjunguban yang perlu dilakukan pengembangan, agar bisa meningkatkan pelayanan. (red/humas pemprov)

WordPress Image Gallery Plugin
Exit mobile version