Beranda Headline

Datangi Warga Tionghoa, Wako Syahrul Bagi-bagi Jeruk

0
Wako Tanjungpinang, Syahrul membagikan jeruk ke warga Tionghoa jelang perayaan Imlek

TANJUNGPINANG (HAKA) – Wali Kota Tanjungpinang, Syahrul membagikan jeruk dan kartu ucapan imlek kepada masyarakat Tionghoa, Senin (4/2/2019).

Syahrul membagikan 2 buah jeruk dan 1 kartu ucapan Imlek kepada seluruh masyarakat Tionghoa yang berada di sekitar Jalan Merdeka, Jalan Gambir, Jalan Pos, Jalan Pasar Ikan, Pelantar II dan disekitaran pasar Tanjungpinang dengan berjalan kaki.

Syahrul mengatakan, pembagian Jeruk dan kartu ucapan selamat Imlek ini, merupakan salah satu bentuk kepedulian Pemerintah Kota (Pemko) Tanjungpinang, kepada masyarakat yang akan merayakan Imlek.

“Kemarin, sewaktu lagi kampanye kami juga melakukan hal seperti ini,” ucapnya, usai membagikan.

Nah, sekarang ini, setelah menjadi wali kota, ia ingin mengayomi seluruh masyarakat sesuai visi-misi yang dijabarkannya waktu itu.

“Ini dilakukan karena kita ingin rasa sosial dan kebersamaan tercipta di seluruh kalangan warga Tanjungpinang,” imbuhnya.

Saat ditanya, kenapa hanya 2 biji jeruk yang dibagikan ke masyarakat Tionghoa, Syahrul menjawab karena ini tradisi.

“2 buah jeruk itu, karena tradisi orang Tionghoa seperti itu, dan ada makna tersendiri bagi warga Tionghoa,” tegasnya.

Ia mengatakan, pihaknya menyiapkan 15 kotak jeruk yang dibagikan kepada warga Tionghoa. (zul)

Baca juga:  6 Remaja Pesta Miras di Kantor Wali Kota, Na Niat Mesum Pula

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini