Beranda Headline

Empat Hari Pemko Berhasil Vaksin 4.022 Warga, Pinang Tertinggi se-Kepri

0
Wali Kota Tanjungpinang, Rahma saat memantau proses vaksinasi-f/istimewa-prokompim

TANJUNGPINANG (HAKA) – Sejak Senin (24/5/2021), Pemko Tanjungpinang melakukan vaksinasi massal, dengan menargetkan ribuan orang warga yang divaksinasi setiap harinya, di 9 fasilitas kesehatan.

Hingga Jumat (28/5/2021) atau hari ke empat, sudah tercatat 4.022 orang warga Tanjungpinang yang menerima dosis pertama dengan jenis vaksin AstraZeneca.

Kepala Bidang Pengendalian dan Pencegahan Penyakit (P2P) Dinas Kesehatan Tanjungpinang, Susi Fitriana mengatakan, progres pelaksanaan vaksinasi serentak selama empat hari ini pencapaiannya cukup baik.

“Alhamdulillah, selama empat hari ini progres vaksinasi sangat bagus. Sasaran 2.000 orang per hari akan terus kita upayakan untuk membentuk herd immunity (kekebalan kelompok) di kota Tanjungpinang,” ucapnya.

Lebih lanjut kata Susi, untuk secara keseluruhan, capaian vaksinasi Covid-19 di Kota Tanjungpinang mencapai 40.575 orang atau 65 persen yang sudah divaksin untuk dosis pertama dari jumlah sasaran 62.322 orang.

Untuk mempercepat vaksinasi Covid-19, lanjut Susi, Dinkes membuka sentra layanan vaksinasi Covid-19 di 7 puskesmas, 3 rumah sakit (RSUD, RS-AL, RAT) dan pujasera Bintan Center.

“Bagi warga usia 18-59 tahun yang belum, silakan datang ke sentra pelayanan vaksinasi Covid-19, bawa KTP, kita buka setiap Senin sampai Jumat, bahkan bila animo masyarakat tinggi untuk divaksin, kita buka layanan pada hari Sabtu,” sebutnya.

Terpisah, Wali Kota Tanjungpinang, Rahma mengajak dan mengimbau masyarakat Kota Tanjungpinang untuk mengikuti program vaksinasi Covid-19 tersebut

“Terutama lansia. Ajak orangtua kita untuk di vaksin di seluruh puskesmas dan rumah sakit. Karena lansia termasuk kategori rentan terpapar virus Covid-19. Bagi masyarakat yang ingin divaksin, silakan mendaftarkan diri ke fasilitas kesehatan yang ada,” tukasnya.

Sebanyak 105 penerima vaksin juga dilaksanakan di PT Yofindo Bintan Permata komplek gudang metro blok kijang lama, Sabtu (29/5/2021).

Baca juga:  Bekali Anak Dengan Pendidikan Moral Agama Di Era Pandemi

Pencapaian Kota Tanjungpinang dalam rangka vaksinasi Covid-19 telah mencapai 35 persen dan tertinggi di Provinsi Kepulauan Riau.

Rahma sangat mengapresiasi kepada masyarakat yang telah melakukan vaksinasi. “Meskipun telah divaksinasi tetap patuhi prokes,” tegasnya. (zul/rilis pemko)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini