Beranda Daerah Natuna

Tak Punya Rumas Dinas, Kepala Daerah Natuna Kontrak Rumah

0
Rencana pembangunan Rumah dinas Bupati dan Wakil Bupati Natuna disamping Gedung Wanita

NATUNA (HAKA) – Saat ini usia Kabupaten Natuna sudah 16 tahun, namun untuk rumah tempat tinggal kepala daerah dan wakilnya masih harus menyewa rumah. Sewa rumah terpaksa dilakukan karena Pemkab belum mampu membangun rumah dinas untuk kepala daerahnya. Tapi, rumah dinas untuk anggota dewa sudah selesai dibangun.

Tak hanya rumah dinas kepala daerah, hingga kini Natuna yang punya APBD triliunan rupiah selama bertahun-tahun juga belum memiliki gedung daerah. Namun, dalam waktu sekitar dua tahun ke depan, Natuna bakal memiliki rumah dinas untuk kepala daerah dan wakilnya, juga gedung daerah.

Itu bisa terwujud jika rencana pembangunan gedung daerah di Batu Sisir, Desa Sungai Ulu, Kecamatan Bunguran Timur bisa dilaksanakan di tahun anggaran 2017. Selain gedung daerah dianggarkan juga untuk pembangunan rumah dinas kepala daerah dan wakilnya, anggaran awalnya berjumlah sekitar Rp 10 miliar.

Yusripandi, Ketua DPRD Natuna, mengatakan anggaran Rp 10 miliar itu baru untuk tahap awal di tahun 2017. Tahun anggaran 2018 nanti akan dianggarkan lagi dananya. (fer)

Baca juga:  Untuk Wisata, Masjid Agung Dapat Tambahan Rp 2 M

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini