Beranda Daerah Bintan

Sanggar Tuah Pusaka Wakili Bintan di Level Provinsi

0
Wabup Bintan Dalmasri Syam saat acara Festival Tari tingkat Kabupaten Bintan

BINTAN (HAKA) – Wakil Bupati Bintan Dalmasri Syam, Selasa (3/7/2018) malam lalu, membuka Festival Tari 2018 Tingkat Kabupaten Bintan di Relief Antam Kijang

Dalmasri menyampaikan, Festival Tari yang diselenggarakan ini, sekaligus memperkenalkan bahwa tarian Melayu merupakan suatu budaya yang penuh dengan kreativitas.

“Hari semarak tarian rentak Melayu dengan berbagai kreasi dan kreativitas, tentunya menjadi daya tarik dan budaya yang yang dilestarikan oleh daerah,” ujarnya.

Pada ajang Festival Tari 2018 Tingkat Kabupaten Bintan yang meraih Juara 1 Sanggar Seni Tuah Pusaka dari Kecamatan Bintan Timur, Juara 2 Sanggar Guntur Sakti dari Mantang, Juara 3 Sanggar Sang Nila Utama dari Tanjunguban, Bintan Utara dan Juara Harapan 1 Sanggar YKPP dari Kec Teluk Sebong.

Pemenang Lomba Festival akan mewakili Kabupaten Bintan ke Tingkat Provinsi Kepri Tahun 2018. (red/humas pemkab bintan)

Baca juga:  Rahma Rotasi 5 Kepala OPD, Bambang Jadi Asisten II, Sekwan DPRD Kosong

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini