Beranda Daerah Bintan

RPJMD Bintan Direvisi, Supaya Sesuai Visi Misi Apri-Dalmasri

0
Bupati dan Wabup Bintan saat membuka kegiatan Musrenbang Revisi RPJMD

BINTAN (HAKA) – Pemerintah Kabupaten Bintan menggelar Musrenbang, dalam rangka Revisi RPJMD Tahun 2016-2021 di Convention Hall Hermes, Selasa (21/11/2017).

Kepala BPPPD Kabupaten Bintan Wan Rudi Iskandar mengatakan, bahwa revisi dilakukan berdasarkan penyesuaian visi misi Bupati Bintan dan Wakil Bupati Bintan.

“Revisi RPJMD juga dilakukan dengan melihat potensi yang dimiliki Kabupaten Bintan seperti halnya potensi pariwisata , kemaritiman yang nantinya disesuaikan dengan kerangka kerja untuk tiga tahun ke depan,” paparnya.

Sementara itu, Bupati Bintan Apri Sujadi menyampaikan bahwa revisi sangat penting, dalam pencapaian pembangunan hingga tahun 2021 mendatang.

“Keberhasilan pembangunan daerah harus dilakukan berdasarkan visi misi yang telah disusun,” tegasnya.

Selain hal itu, perencanaan pembangunan juga disesuaikan dengan kondisi terkini, yang tidak terlepas dari tujuan, sasaran, strategi, arah kebijakan dan program-program pembangunan daerah. (red/humas pemkab bintan)

Baca juga:  Bandel, TKA Ilegal Club Med Masih Kerja

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini