Beranda Headline

Pemko Butuh 1 Dirut BUMD & 2 Pejabat untuk BPR, Ini 8 Calon yang Lolos

0
Kabag Ekonomi Pemko Tanjungpinang, M Amin/f-zulfan-hariankepri.com

TANJUNGPINANG (HAKA) – Pemerintah Kota (Pemko) Tanjungpinang tengah melakukan seleksi perekrutan jabatan Direktur Utama PT Tanjungpinang Makmur Bersama (TMB), serta untuk jabatan Dirut dan Ketua Dewan Pengawas PD BPR Bestari.

Kepala Bagian (Kabag) Ekonomi Pemko Tanjungpinang, Muhamad Amin mengatakan, pelamar untuk dua perusahaan milik Pemko Tanjungpinang itu sudah ada dan telah melalui seleksi administrasi.

Memang, kata Amin, sebelumnya khusus untuk PD BPR Bestari sempat diperpanjang masa pendaftarannya. Pasalnya, lowongan tersebut sepi pendaftar.

“Syarat untuk mendaftar menjadi calon Direktur PD BPR Bestari ini sangat berat, salah satunya mereka harus memiliki sertifikasi kinerja,” sebutnya kepada hariankepri.com.

Sedangkan untuk PT TMB, lanjut dia, peroses pendaftarannya berjalan dengan lancar, dan jumlah pelamarnya sebanyak 11 orang, lalu diseleksi untuk diambil 5 orang.

“Sedangkan untuk PD BPR Bestari tidak disortir lagi, karena cuma ada 3 orang, dan 3 orang itu tinggal menunggu proses seleksi,” ujarnya.

Untuk tahapan proses seleksi akan dilakukan pada tanggal 21-22 Juni 2019 mendatang.

“Untuk PT TMB hanya satu orang diambil, yakni Direktur Utama, sedangkan PD BPR Bestari diambil 2 orang, yakni, untuk Direktur Utama dan Ketua Dewan Pengawas yang berasal dari unsur pemerintah,” pungkasnya.

Dari data yang diperoleh redaksi hariankepri.com, delapan calon untuk PT TMB dan PD BPR Bestari yang telah lolos seleksi administrasi. (zul)

Delapan Calon Dirut dan Dewan Pengawas PD BPR dan PT TMB
================================
1. Fahmi (Calon Dirut PT TMB)
2. Beni (Calon Dirut PT TMB)
3. Rahmat Putra (Calon Dirut PT TMB)
4. Irwandy (Calon Dirut PT TMB)
5. Roni Setiadi (Calon Dirut PT TMB)
6. M Amin (Calon Dewan Pengawas BPR)
7. Adviseri (Calon Dirut PD BPR)
8. Machbub Junaydi (Calon Dirut PD BPR)
==================================

Baca juga:  Mau Dibuat Perda, Potensi Zakat ASN Bintan Lebih dari Setengah Miliar Per Bulan

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini