Beranda Headline

Nurdin Minta Tim PI Jangan Jemawa

0
Gubernur Kepri Nurdin Basirun

TANJUNGPINANG (HAKA) – Gubernur Kepri Nurdin Basirun meminta keseriusan tim, yang mengurusi Participal Interest (PI) Migas untuk menuntaskan pekerjaannya dengan penuh tanggung jawab.

Ia pun berpesan agar tim untuk tidak terlalu jemawa dengan hasil yang telah dicapai saat ini.

“Karena barang itu sudah ada di depan mata. Jadi harus serius mengawal proses yang sekarang ini sedang berjalan,” ujarnya kemarin.

Orang nomor satu di Provinsi Kepri itu juga meminta tim, agar rutin melaporkan perkembangan proses administrasi kerjasama pengelolaan migas itu, ke Pemprov Kepri.

Nurdin berpesan, bila dalam prosesnya nanti ada kendala, ia meminta agar tim yang dikomandoi Huzrin Hood segera melaporkan kepada dirinya.

“Jangan karena suatu masalah itu terhenti,” pesannya.

Pada Rabu (20/2/2019) PT Santos resmi membagi hak partisipasi (participating interest/PI) 10 persen di wilayah kerja North West Natuna (NWN) ke PT Pembangunan Kepri North West Natuna milik Pemerintah Provinsi Kepulauan Riau (Kepri).

Perjanjian kerjasama itu diatur dalam Peraturan Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (Permen ESDM) Nomor 37 Tahun 2016 tentang Ketentuan Penawaran Participating Interest 10 persen Pada Wilayah Kerja Minyak dan Gas Bumi. (kar)

Baca juga:  Gantikan Dorolonda, Kapal Kelud Kembali Beroperasi di Pelabuhan Kijang

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini