Beranda Headline

Layani Penyandang Disabilitas, UPSK Dinsos Kepri Sambangi Lingga

0
Pelayanan UPSK Dinsos Kepri kepada penyandang disabilitas di Kabupaten Lingga-f/istimewa-dinsos kepri

LINGGA (HAKA) – Dinas Sosial Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) menyelenggarakan Unit Pelayanan Sosial Keliling (UPSK), bagi penyandang disabilitas.

Kegiatan berlangsung selama 3 hari dari 2 Juli hingga 4 Juli 2019 di gedung Lela Sangguna, Daik, Kabupaten Lingga.

UPSK merupakan sarana pelayanan sosial yang bergerak untuk menjangkau lokasi Penyandang Masalah Kesejahteraan Sosial (PMKS), sampai ke tingkat Desa/Kelurahan, agar dapat memperoleh pelayanan yang sesuai dengan permasalahan yang dihadapi, dan mencarikan solusi terbaik.

“Tujuannya adalah deteksi dini, konsultasi dan rekomendasi penanganan permasalah serta penyebaran informasi tentang sistem sumber pelayanan sosial yang dapat diakses,” ujar Kadis Sosial Kepri Doli Boniara

Selain itu, menurutnya, UPSK mampu mendorong dan merangsang seluruh unsur masyarakat agar bersedia berperan aktif dalam upaya penanganan PMKS.

Penyandang disabilitas yang akan dilayani sejumlah 100 orang yang tersebar di 5 Kecamatan yaitu Kecamatan Lingga, Lingga Timur, Lingga Utara, Selayar dan Senayang.

Layanan yang diberikan seperti pemeriksaan medis, konsultasi psikologis, konsultasi medis dan pelatihan keterampilan praktis.

Sedangkan yang terlibat pada kegiatan ini dokter, perawat puskesmas Daik, instruktur, psikologi, pekerja sosial (peksos), Tenaga Kesejahteraan Sosial Kecamatan (TKSK), Forum Komunikasi Keluarga Anak dengan Kecacatan (FKKADK).

“Setelah kegiatan UPSK ini, Dinas Sosial Provinsi akan memverifikasi kebutuhan-kebutuhan penyandang disabilitas, yang selanjutnya akan diajukan ke Kementerian Sosial dalam bentuk Bantuan Sosial. Selain itu juga harapan kami, kiranya keluarga dan masyarakat berperan aktif dalam upaya penanganan disabilitas,” pungkasnya. (arp)

Baca juga:  Banyak Santri Terpapar Covid-19, Anggota Satpol PP Jaga Wilayah Masuk Ponpes

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini