Beranda Daerah Natuna

Kurma Tumbuh di Pulau Tak Berpenghuni

0
Kurma tumbuh subur di Pulau Laut

NATUNA (HAKA)-Pohon Kurma yang tumbuh di pulau tak berpenghuni, tepatnya di Pulau Semiun, Kecamatan Pulau Laut membuat kehebohan warga Pulau Laut. Pohon ini diketahui tumbuh subur, setelah Sekretaris Kecamatan (Sekcam) Pulau Laut Bambang berkunjung ke pulau tersebut.

“Kami juga tak menyangka bisa tumbuh kurma. Pohonnya juga terlihat subur,” jelasnya kemarin.

Bambang mengatakan, tumbunya kurma ini bukan karena dilakukan penanaman oleh seseorang yang pernah berada di pulau tersebut. Namun berdasarkan penuturan pemiliknya, kurma itu tumbuh setelah biji kurma yang dibuang begitu saja.

“Kurma itu tumbuh sendiri. Kami heran saja, kenapa kurma bisa subur tanpa ada perawatan apapun,” ungkapnya.

Bahkan, pohon dan buah kurma yang ada di pulau itu lebih subur jika dibandingkan dengan kurma yang ada di Masjid Agung Natuna. Padahal yang di Masjid Agung sudah dirawat dengan maksimal.(fer)

Baca juga:  Rp 10 Miliar untuk Jalan Beton

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini