Beranda Headline

Komen Hengky Suryawan Soal Ekonomi Kepri di Imlek 2018

0
Warga Tionghoa saat merayakan Imlek 2569 tahun 2018 di Tanjungpinang

TANJUNGPINANG (HAKA) – Keberagaman terlihat dalam acara perayaan Imlek tahun 2018 yang digelar di Kawasan Kota Lama, Kota Tanjungpinang, Kamis (15/02/2018) malam.

Ratusan masyarakat Kota Tanjungpinang dari berbagai etnis terlihat berbaur menyaksikan panggung hiburan yang digelar setiap tahunnya itu. Momen ini juga dimanfaatkan oleh puluhan pedagang untuk membuka lapak disekitar lokasi acara.

Di momen penuh keberagaman itu, Ketua Walubi Provinsi Kepri, Henky Suryawan menyampaikan, di tahun anjing ini diyakini perekonomian Provinsi Kepri akan semakin menggeliat.

“Di tahun anjing ini saya yakin ekonomi akan semakin baik. Karena anjing itu larinya kencang,” ujarnya.

Raja kapal Kepri itu juga merasa optimis di tahun anjing ini pertumbuhan ekonomi Provinsi Kepri akan berada di posisi tiga besar nasional.

Sikap optimisnya itu, bukan tanpa alasan. Karena saat ini harga minyak dunia dan batu bara sudah mulai membaik. Selain itu usaha offshore juga sudah mulai tumbuh lagi di Kota Batam.

Kemudian hal yang paling penting kata dia, saat ini antara Pemprov Kepri, Pemko Batam serta BP Batam juga sudah semakin harmonis.

“Inilah yang menjadi kunci utama untuk kemajuan ekonomi Provinsi Kepri,” sebutnya.

Tokoh Tionghoa Provinsi Kepri ini berharap di tahun anjing ini pihak perbankkan juga dapat semakin mempermudah pemberian kredit untuk para pengusaha.

“Kita harap tahun imi bank akan tidak ragu-ragu untuk memberikan kredit untuk pengusaha. Karena ekonomi sekarang sudah come back,” pungkasnya.

Di momen itu, Penjabat Wali Kota Tanjungpinang Raja Ariza, juga mengimbau ke seluruh masyarakat Kota Tanjungpinang untuk sama-sama mesukseskan Pilkada Kota Tanjungpinang tahun 2018 ini.

“Marilah kita bersama-sama menggunakan hak pilih untuk mendapatkan pemimpin yang baik dimasa depan,” imbaunya.(kar)

Baca juga:  Anak Jalanan Dapat Bingkisan, Rahma Bantu Sekolahkan 8 Anak yang Putus Sekolah

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini