Beranda Daerah Natuna

Kalau Pemdes Tak Siap, Pemkab Cari Tempat Lain

0
Pabrik es mini

NATUNA (HAKA)-Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Natuna, mendapat bantuan dari pemerintah pusat sebesar Rp 2,4 miliar pada tahun 2017 ini untuk pembangunan cold storage atau pabrik es mini untuk di dua desa.

Adapun dua desa yang dipilih yakni, Desa Sepempang Kecamatan Bunguran Timur dan Desa Kelarik Kecamatan Bunguran Utara. Hal ini disampaikan Sekretaris Badan Pengelola Perbatasan Natuna Sofiandi.

“Sekarang sedang dalam tahap persiapan lahan. Untuk masalah tersebut juga kami serahkan kepada pemerintah desa, apabila lahan tidak dapat mereka siapkan maka kami dari pemkab akan cari lokasi lain di desa tersebut,” jelasnya.

Ia menjelaskan, pabrik es ini nantinya berkapasitas 3 ton per hari. Untuk pengelolaanya akan diserahkan kepada pihak desa yakni Badan Usaha Milik Desa (Bumdes).

“Bangunannya sendiri berukuran 10 x 10 meter persegi, bantuannya meliputi mesin pembuat es dan mesin diesel juga,” sebutnya. (fer)

Baca juga:  Sejam Baca Ayat Suci di Aksi 171717

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini