Beranda Headline

Isdianto Beri Sinyal Pecat Direksi Dua Perusahaan BUMD Milik Pemprov

0
Plt Gubernur Kepri, Isdianto-f/zulfikar-hariankepri.com

TANJUNGPINANG (HAKA) – Nasib direksi PT Pembangunan Kepri dan PT Pelabuhan Kepri bakal ditentukan pada akhir 2019 ini.

Plt Gubernur Kepri, Isdianto memberi sinyal, akan mengganti para direksi kedua perusahaan pelat merah itu, jika dalam rapat evaluasi yang akan digelar pada Desember 2019 ini, para direksi kedua perusahaan itu tidak mampu untuk menunjukkan kinerja yang baik.

“Saya yakinkan. Kalau memang kenyataannya (kinerjanya) itu memang tidak baik. Kenapa kita pertahankan. Kita akan cari orang yang lebih baik. Dalam rapat nanti, kita akan melihat sampai dimana kinerja mereka,” katanya di Gedung Daerah, Kota Tanjungpinang, Kamis (12/12/2019).

Menurutnya, langkah tersebut perlu ia lakukan. Karena, tujuan utama dibentuknya kedua perusahaan itu untuk menjadi salah satu penopang bagi Pendapatan Asli Daerah (PAD) Pemprov Kepri, yang muaranya untuk kesejahteraan masyarakat.

Karena itulah kata dia, wajar kiranya apabila ia mencopot direksi dua perusahaan itu, jika tidak pernah memberikan kontribusi bagi daerah dan masyarakat.

“Karena seharusnya ketika kita memegang suatu jabatan tentu harus ada artinya bagi masyarakat,” sebutnya.

Isdianto juga tak menampik bahwa kedua perusahaan itu dipimpin oleh orang-orang yang memang bukan ahli di bidangnya.

Hal itu terlihat dari tidak mampunya direksi di dua perusahaan itu untuk menangkap peluang usaha yang ada. Padahal, cukup banyak peluang-peluang usaha yang bisa digarap oleh kedua perusahaan tersebut.

“Padahal dulu, waktu kita masih Kabupaten Kepulauan Riau ada namanya Perusda. Usahanya waktu itu hanya tiket parkir dan sewa kios, tapi bisa hidup. Tapi sekarang kita banyak peluang malah tidak bisa,” tuturnya.(kar)

Baca juga:  Syahrul Belum Kepikiran Merombak Pejabat dalam 6 Bulan

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini