Beranda Headline

Gubernur dan 30 Pejabat Eselon II Positif Tak Terpapar Narkoba

0
Gubernur Kepri Nurdin Basirun dan Sekdaprov Kepri Arif Fadillah usai tes urine, Senin (24/6/2019)-f/zulfikar-hariankepri.com

TANJUNGPINANG (HAKA) – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kepri bersama Badan Narkotika Nasional (BNN) Provinsi Kepri, melakukan tes urine mendadak kepada pejabat eselon II dan IV di lingkup Pemprov Kepri, Senin (24/6/2019).

Pelaksanaan tes urine itu dilakukan usai apel rutin, dan dilaksanakan di dua tempat terpisah. Pejabat eselon IV yang jumlanya ratusan dikumpulkan di Aula Wan Seri Beni. Sedangkan pejabat eselon II dilaksanakan disela-sela rapat rutin OPD di ruang rapat utama lantai IV, Kantor Gubernur Kepri.

Dari pantauan hariankepri.com, selain pejabat eselon II dan IV. Gubernur Kepri Nurdin Basirun, Wagub Kepri Isdianto, dan Sekdaprov Kepri TS Arif Fadillah juga ikut dalam tes itu.

Dari hasil tes tersebut, baik Gubenur, Wagub, serta 30 pejabat eselon II Pemprov Kepri oleh petugas BNN Provinsi Kepri dinyatakan negatif.

Ditemui usai memimpin rapat OPD, Gubernur Kepri Nurdin Basirun menegaskan, apabila dalam tes tersebut terbukti ada pejabat yang positif menggunakan narkoba. Ia akan memberikan sanksi tegas kepada pejabat tersebut.

“Kalau terbukti akan kita non-jobkan. Karena narkoba inikan merusak,” katanya.

Terkait dalam pelaksanaan tes itu tidak seluruh pejabat yang mengikuti tes. Nurdin mengatakan, kemungkinan pejabat yang tidak ikut dalam tes tersebut sedang melaksanakan tugas luar atau sedang berhalangan karena sakit.

“Jadi jangan suudzon dulu. Tapi yang tidak ikut hari ini saya minta dites di kantor BNN,” sebutnya.(kar).

Baca juga:  Beri Beasiswa, Ansar Siapkan Dana Rp 6 Miliar untuk 2 Ribu Orang Mahasiswa

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini